Jumat, 21 September 2012

Larangan-larangan untuk ibu hamil


Mari kita mengenali apa yang boleh dan tidak boleh saat hamil. Apa saja?

Cat
Banyak ibu hamil yang merasa pusing setelah mencium bau cat, Karena zat yang terdapat dalam cat bisa masuk ke dalam tubuh. Walau belum diketahui pasti apakah bahan cat bisa berbahaya bagi perkembangan janin atau tidak.

Bahan pembersih dan pengkilap
Hindari kontak langsung dengan kulit. Sebaiknya gunakan sarung tangan bila dalam pekerjaan.

Pewarna Rambut
S
ebaiknya sementara Anda hamil, jauhkan keinginan untuk mengecat rambut. Memang belum ada bukti yang menunjukkan bahan-bahan kimia dalam pewarna rambut berbahaya bagi janin dan di lain pihak, pewarna rambut pun tak terbukti aman sama sekali.,

Kosmetik
Kandungan merkuri dalam kosmetik diketahui berbahaya bagi janin.

Melukis
Cukup 1-2 jam setiap hari.  Yang dikhawatirkan selama melukis bau cat dapat terhirup dalam waktu lama.

Hubungan Seks
aktivitas ini boleh-boleh saja dilakukan. Asal tidak ada indikasi kelainan pada kehamilannya, semisal letak ari-ari di bawah atau perdarahan.

Naik pesawat
Boleh dilakukan sebelum usia kehamilan 7 bulan. Bepergian dengan pesawat berisiko tinggi. Bila kondisi udara buruk, lantas ibu menjadi stres. Ibu bisa kekurangan oksigen dan mengalami sesak nafas, persalinan prematur atau bayi meninggal dalam kandungan."

Merokok
"Bayi yang dilahirkan dari ibu perokok hampir selalu memiliki berat lahir rendah," Ibu perokok mengakibatkan bayi mendapat darah lewat plasenta lebih sedikit, sehingga zat asam dalam darahnya sedikit.

Rontgen
Radiasi tak boleh dilakukan, apa pun indikasinya. Semua bentuk radiasi berpotensi membahayakan perkembangan janin.

Sauna
wanita hamil sudah banyak mengalami penguapan dari tubuhnya dengan seringnya berkeringat. Sehingga sauna suatu pekerjaan sia-sia.

Mandi Malam
mandi malam boleh asal tak sampai menggigil kedinginan. Bila tak ingin mandi, minimal membasuh dengan waslap, membersihkan daerah kemaluan, membersihkan daerah lipatan kulit dan mengganti pakaian.

Olahraga
olahraga yang berbahaya dan mengandung risiko, seperti balapan mobil, berkuda, lompat-lompat, arung jeram, dan sebagainya jangan dilakukan. lakukan olahraga ringan selama 5-30 menit, misalnya jalan pagi, senam ringan, atau berenang. "Jalan merupakan olahraga paling aman semasa hamil."

Bekerja di depan komputer
Jangan terlalu lama di depan komputer. Sebaiknya setiap 1-2 jam Anda melakukan kegiatan lain, seperti jalan-jalan sebentar atau menggerakkan anggota badan.

Mengemudi
Mengemudi juga jangan terlalu. Sering-seringlah mengubah posisi untuk mengendorkan otot-otot kaki.

Diet
Tak baik bagi kondisi ibu dan bayi, karena bisa menimbulkan kekurangan vitamin, mineral dan bahan makanan lain. Diet hanya boleh dilakukan atas persetujuan dokter. kurangi jenis makanan tertentu saja yang dapat menambah berat badan berlebih, seperti cake, tart, biskuit, makanan yang berlemak dan manis-manis.

Stoking
Stoking dapat membatasi peredaran darah di kaki, karena dapat menimbulkan pembengkakan. Jadi, jangan gunakan stoking yang membungkus kaki dengan ketat.
Sebaiknya gunakanlah stoking dari bahan lunak bila Anda merasa perlu memakainya untuk menjaga keindahan dan kehangatan di ruang ber-AC.
Penderita varises bisa tetap menggunakan stoking khusus varises.
Alkohol
Jangan dikonsumsi sama sekali. Bila wanita suka minum minuman beralkohol harus dihentikan sebelum dan sesudah kehamilan terjadi. Bisa menghambat pertumbuhan fisik, otak dan sebagainya sehingga bayi lahir dengan cacat fisik, kerusakan jantung dan retardasi mental. Mau?

Daging setengah matang
Pada telur setengah matang pun bisa ditemukan salmonela yang dapat mengakibatkan penyakit typhus. Bahan makanan yang mengandung kuman tersebut bisa masuk dalam darah ibu dan menyebabkan infeksi, misalnya, toksoplasma.


Pil KB
Segera hentikan setelah tahu diri Anda hamil. Saat belum menyadari Anda hamil, mungkin Anda masih mengkonsumsi pil KB. Tak perlu terlalu khawatir, karena pil KB tak secara langsung menyebabkan efek pada janin, misalnya bayi cacat.
Lagipula, hormon-hormon sintetis dalam pil KB hampir sama dengan hormon-hormon alami yang diproduksi tubuh.

Kafein
Kafein merupakan suatu perangsang yang berpengaruh dan bisa meningkatkan produksi hormon stres. Boleh saja Anda minum kopi, asal tak berlebihan. Sedangkan minum teh disarankan tidak berbarengan dengan vitamin/makanan yang mengandung zat besi. "Teh akan menghambat penyerapan zat besi."

Obat pereda sakit
Selalu konsultasikan dengan dokter kandungan bila Anda akan mengkonsumsi obat-obatan tertentu. Atau, beri tahukan dokter bila Anda sedang hamil, sehingga ia akan menuliskan resep obat yang aman untuk ibu hamil. 
»»  READMORE...

Senin, 17 September 2012

KEHAMILAN


“Allaahummahfazh waladii maa daama fii bathnii.Wasyfihii Anta syaafin laa syifaa-a  illa syifaa-uka  syifaa-an laa yughaadiru saqaman.Allaahumma shawwirhu fii bathnii shuuratan hasanatan wa tsabbit qalbahu iimaanan bika wabirasuulika.Allaahumma akhijhu min bathinii waqta wilaadatii sahlan wa
tasliiman.Allaahummaj’alhu sahahiihan kaamilan wa ‘aaqilan haadziqan ‘aaliman ‘aamilan.Allaahumma thawwil ‘umrahu washahhih jasadahu wahassin khuluqahu wafshah lisaanahu wa ahsin shuuratahu liqiraa-atilhadiitsi wal-qur’aani bibarakati Muhammadin  shollallaahu ‘allaihi wa sallama walhamdu lillaahi Rabbil-‘aalamiin.”

Artinya :
Ya Allah, periharalah anaku selama berada dalam kandunganku.Dan sembuhkan dia,karena sesungguhnya Engkau adalah Dzat yang bias menyembuhkan.Tiada kesembuhan melainkan kesembuhan dari-Mu,kesembuhan yang tidak meninggalkan penyakit sedikitpun.Ya Allah, bentuklah dia  dalam perutku dalam bentuk yang bagus, dan tetapkanlah hatinya dalam keimanan pada-Mu dan Rasul-Mu.Ya Allah, keluarkanlah ia dari perutku pada saat kelahiranku dengan mudah dan dalam keadaan selamat.Ya Allah,jadikanlah ia anak yang sehat dan sempurna, yang berakal,yang cerdas,yangalim dan mau mengamalkn ilmunya.Ya Allah,panjangkan umurnya,sehatkanlah tubuhnya,baguskanlah akhalknya,fasihkanlah lisannya,baguskanlah suaranya untuk membaca al-hadist dan al Qur’an dengan berkah Nabi Muhammad saw.Dan segala puji bagi Tuhan semesta alam .

Ibu hamil sebaiknya tidak perlu kuatir bayi dalam kandungan anda merasa tak nyaman atau berbahaya, karena tubuh ibu di ciptakan begitu unik sehingga dapat memberikan perlindungan, juga janin dalam kandungan anda tidak pernah merasa tak nyaman karena janin dalam kandungan mengapung dalam cairan ketuban dan mempunyai ruang sendiri untuk bergerak bebas. 
TIDUR DENGAN POSISI TENGKURAP aman saja buat ibu hamil tapi biasanya pasa kehamilan trimester pertama, adanya pembesaran payudara dan juga payudara lebih sensitive akan menimbulkan ketidaknyamanan untuk tidur tengkurap, dan pada saat dimana perut anda sudah mulai membesar (awal 14 minggu) tidur dengan posisi tengkurap menjadi sangat tidak nyaman karena anda harus menyokong paha dengan bantal untuk dapat tidur tengkurap karena perut yang mulai membesar.
TIDUR DENGAN POSISI TELENTANG, dianjurkan setelah kehamilan 16 minggu ibu hamil untuk tidak tidur telentang, karena dengan tidur posisi telentang anda meletakan seluruh berat rahim ke bagian belakang, usus, dan vena cava inferior. Tidur posisi telentang juga dapat meningkatkan resiko sakit pinggang, wasir, dan gangguan pencernaan, dan menganggu pernafasan dan sirkulasi. Posisi tidur telentang pada trimester ke dua dan tiga juga dapat mempengaruhi tekanan darah. Untuk beberapa wanita, menyebabkan penurunan tekanan darah yang membuat mereka merasa pusing, untuk yang lain, malah meningkatkan tekanan darah. Pada kasus kehamilan dengan tekanan darah tinggi tidur dengan posisi telentang sangat TIDAK dianjurkan. 
Tidur POSISI MIRING KE KANAN, juga baik, anda dapat menganti posisi miring kekanan-kiri untuk membuat anda tidur lebih nyaman. Untuk tidur dengan posisi miring yang lebih nyaman taruhlah bantal diantara dengkul anda dan satu dipunggung anda. Atau anda dapat membeli bantal khusus ibu hamil. 

Morning sickness atau rasa mual dan muntah yang terjadi pada kehamilan di trimester pertama (0-12minggu).

Setiap wanita hamil akan memiliki derajat mual yang berbeda-beda, ada yang tidak terlalu merasakan apa-apa, tapi ada juga yang merasa mual dan ada yang merasa sangat mual dan muntah setiap saat sehingga memerlukan pengobatan (hiperemesis gravidarum) Setiap wanita adalah special, dengan karakteristik tersendiri.

Morning sickness walaupun disebut sebagi morning sickness bukan berarti rasa mualnya hanya terjadi di pagi hari saja, rasa mual dapat terjadi setiap saat, bisa malam, siang ataupun setiap waktu..

Apakah Bahaya buat bayi dalam kandungan?
Anda tak perlu kuatir kalau bayi anda tak cukup nutrisi. Di awal kehamilan ini kebanyakan wanita hamil hanya sedikit saja meningkat berat badannya dan ini tidak mempengaruhi perkembangan bayi anda. Yang paling penting anda tetap berusaha makan selagi anda dapat makan (jumlah kecil dan sering), banyak minum dan istirahat yang cukup. 
Beberapa perubahan pada tubuh ibu hamil:
PEMBESARAN PAYUDARA
KRAM PERUT 
MELUDAH
EMOSIONAL
PENINGKATAN BERAT BADAN
SERING BUANG AIR KECIL
PUSING
KONSTIPASI
MORNING SICKNESS---MUAL MUNTAH
MERASA LELAH
SAKIT KEPALA

Beberapa prinsip makan yang baik selama kehamilan:

• RUBAHLAH CARA MAKAN ANDA--- MESKIPUN ANDA SUDAH MAKAN DENGAN BAIK.
• HINDARI MAKANAN YANG DAPAT MEMBAHAYAKAN IBU DAN JANIN
• JANGAN DIET SELAMA KEHAMILAN
• MAKAN DENGAN PORSI KECIL TAPI SERING
• MINUM VITAMIN IBU HAMIL SECARA TERATUR
• MINUM AIR YANG CUKUP
• MAKANAN BERSERAT, BUAH-BUAHAN DAN SAYURAN 
Obat Yang Aman untuk Ibu hamil dan Menyusui
sebaiknya hati-hati dalam mengkonsumsi obat-obatan yang mungkin dapat menghilangkan keluhan sakit Anda tapii, mungkin obat tersebut dapat berbahaya bagi janin maupun bayi Anda. 
Tidak semua obat berbahaya. Ada beberapa jenis obat yang terbukti cukup aman dikonsumsi baik selama hamil maupun selama menyusui. Diperlukan pemahaman mengenai obat yang relatif aman dan tidak aman agar Anda bisa menghundarinya selama periode kehamilan dan menyusui. 
Pemeberian antibiotik umumnya tidak diperbolehkan selama kehamilan dan menyusui. Jika manfaat bagi ibu lebih besar daripada risiko yang ditimbulkan pada janin, antibiotik diperbolehkan untuk diberikan. Sebelumnya harus dipastikan bahwa ibu hamil benar-benar memerlukan antibiotik. Sebaiknya konsultasikan dengan dokter Anda sebelum mengkonsumsi obat antibiotik dan juga diperhatikan mengenai keamanan bagi janin itu sendiri.
Suplemen Untuk Ibu Hamil
Konsumsi suplemen juga perlu diperhatikan dan perlu pertimbangan matang. Konsumsi vitamin dan mineral tambahan yang berlebihan juga tidak bermanfaat dan berisiko terhadap ibu hamil dan bayi yang akan dilahirkan.
Hindari Aspirin
Aspirin terbukti menimbulkan gangguan proses tumbuh kembang janin. 

Suatu pedoman berdasarkan kategori US FDA mengenai kemanan pemberian obat pada kehamilan. FDA mengkategori obat menjadi 5 kategori yaitu kategori A, B, C, D, X
Kategori A : Studi terkontrol pada wanita tidak memperlihatkan adanya risiko terhadap janin pada kehamilan trimester 1 (dan tidak ada bukti mengenai risiko pada trimester berikutnya), dan sangat kecil kemungkinan obat ini membahayakan janin.
Kategori B : Studi terhadap reproduksi binatang percobaan tidak memperlihatkan adanya risiko terhadap janin tetapi belum ada studi terkontrol yang diperoleh pada ibu hamil. Atau studi terhadap reproduksi binatang percobaan memperlihatkan efek samping (selain penurunan fertilitas) yang tidak didapati pada studi terkontrol pada wanita hamil trimester 1 (dan ditemukan bukti adanya risiko pada kehamilan berikutnya)
Kategori C : Studi pada binatang percobaan memperlihatkan sdanya efek samping terhadap nanin( teratogenok atau embriosidal), dan studi terkontrol pada wanita dan binatang percobaan tidak tersedia atau tidak dapat dilakukan. obat pada kategori in boleh diberikan jika besarnya manfaat terapeutik melebihi risiko yang terjadi pada janin.
Kategori D : Terdapat bukti adanya risiko pada janin( manusia), tetapi manfaat terapeutik yang diharapkan mungkin melebihi besarnya risiko ( misalnya jika obat diperlukan untuk mengatasi kondisi mengancam jiwa atau penyakit serius bilamanan obat yang lebih aman tidak dapat digunakan atau tidak efektif)
Kategori X : Studi pada manusia atau binatang percobaan memperlihatkan adanya abnormalitas pada janin, atau terdapat bukti adanya risiko pada janin. dan besarnya risiko obat ini digunkan pada ibu hamil jelas-jelas melebihi manfaat teraoeutiknya. Obat yang termasuk kategori ini dikontrindikasikan pada wanita yang sedang atau kemungkinan hamil.
Obat Bebas
Risiko penggunaan obat bebas sering kali dilupakan oleh ibu hamil dan menyusui. Padahal kandungan zat aktif di dalamnya juga mengalami absorbsi, metabolisme, dan ekskresi.
Obat Bebas (OTC) yang Aman
·                     Obat Alergi : Antihistamin seperti Benadryl dan Unisom. Obat. Obat hirup seperti nasalcrom
·                     Anti mual : Vitamin B6 (maksimum 100mg/hari diminum 1/2 jam sebelum makan)
·                     Pereda sembelit : Milk of magnesia. Amphogel, Metamucil dan Maalox
·                     Pereda nyeri uluhati (heartburn) : jenis Antasida
·                     Multivitamin : pilih multivitamin dg rekomendasi disis tidak melebihi angka kecukupan gizi harian
·                     Pereda nyeri : Acetaminophen atau paracetamol
·                     Obat infeksi jamur : Myestatin/ nystastin
·                     Obat batuk apa saja tanpa tamahan lain Obat Bebas Yang Kurang Aman
·                     Pereda Nyeri : Aspirin dosis lebih dari 81 mg, Ibuprofen, NSAID
·                     Pereda sembelit : Minyak mineral Obat Terbatas
·                     Obat jerawat : Vitamin A oral dan Accutane
·                     Obat radang sendi : Arthrotec
·                     Pengencer darah : Warfarin yang dijual dengan merk Coumadin
·                     Obat tekanan darah tinggi : ACE inhibitor
·                     Misoprostol atau cytotec
·                     obat anti kanker
OBAT AMAN
Sebagai ibu, saya pernah merasakan hamil dan susahnya mencari obat yang cocok buat ibu hamil. Karena kebanyakan ibu hamil banyak keluhannya, kalau kita minum obat sembarangan saya takut berefek samping pada janin. Kebetulan saya membaca sebuah majalah dan menemukan Solusinya... sekedar sharing saja, thx buat Majalah ayah Bunda..
SAKIT KEPALA
Obat Aman : Parasetamol
Obat Tidak Aman : Kodein, karena beresiko menyebabkan cacat atau kelainan janin. Aspirin, sekalipun sejauh ini belum ada laporan sebagai penyebab cacat pada janin, namun terbukti bahwa aspirin dapat mangganggu tahapan perkembangan hati janin. Ibuprofen, beresiko menyebabkan gangguan pada proses pembentukan hati janin.
BATUK DAN PILEK
Obat Aman : Parasetamol, bila betul2 dibutuhkan. Madu ditambah Peppermint diseduh air hangat. Menthol dan Kayu Putih untuk mengatasi hidung tersumbat. Permen Pelega tenggorokan.
Obat Tidak Aman : Obat Batuk, pilek atau flu yang mengandung campuran beberapa senyawa berbahaya, seperti kafein, alkohol, kodein, efedrin, dan dekstrometrorfan yang dapat mmicu tekanan darah anda dan memicu denyut jantung janin. Vitamin C dosis tinggi, dapat membahayakan perkembangan Janin.
JERAWAT
Obat Aman : Benzol peroksida dan asam salisilat, karena bekerja membuang sel-sel kulit mati yang menutupi pori-pori kulit. Mintalah dokter kandungan anda dengan memberi obat jerawat yang mengandung 2 senyawa ini. Lotion Sulfur, untuk mengurangi bakteri penyebab infeksi kulit. Sabun, Tissue Basah dan pembersih Medicated yang khusus untuk kulit sensitif.
Obat Tidak Aman : Isotretinoin, klindamisin, eritromisin dan tetrasiklin yg ada di dalam obat jerawat, karena dapat menggangggu proses pembentukan organ tubuh janin.
INFEKSI SALURAN KEMIH
Obat Aman : Antibiotik yang diresepkan Dokter
Obat tidak aman : Tissue basah pembersih Vagina, karena brekadar garam tinggi (bersifat Alkalis), sehingga mangundang mikroorganisma untuk tumbuh subur.
DIARE
Bila lebih dari 48 jam belum juga berhenti, segera hubungi dokter.
Obat Aman : Minum Isotonik dan bubuk rehidrasi ( bubuk Garam Oralit)
Obat Tidak aman : Obat anti diare yang keras, seperti Kaolin, morfin, dan lopermida, keras karena dapat menyebabkan gangguan pernapasan pada janin.



InsyaALLAH bersambung.....
»»  READMORE...